mediatrias.com BINTAN-Semangat jiwa kegotong royongan sebagai cerminan sudah tercermin kepada 2 pemimpin Bintan Apri Sujadi dan Dalmasri Syam serta SKPD Kab. Bintan melakukan aksi bersih di Ruko Pasar Berdikari , Kamis pagi (18/8). Tampak seluruh kekuatan yang ada di Pemerintahan Kab Bintan dikerahkan guna meringankan beban keluarga yang terkena musibah kebakaran.
Dalam aksi goro membersihkan sisa-sisa puing bangunan maupun perlengkapan rumah tangga, bersama seluruh lapisan masyarakat Kijang, Dalmasri mengharapkan agar korban diberikan ketabahan dan kesabaran dalam menghadapi musibah yang melanda. Mari kita semua saling bahu membahu meringankan saudara kita yang sedang terkena musibah.
” Pemerintah juga terus melakukan pendataan tentang kerugian masyarakat, dan akan siap membantu meringankan beban korban musibah ” ujarnya.
Sementara itu, Bupati Bintan Apri Sujadi menghimbau dan mengajak masyarakat luas agar ikut bersama Pemerintah Daerah untuk membantu dan berupaya memaksimalkan bantuan kepada Korban musibah. Beliau menginstruksikan kepada seluruh SKPD Kabupaten Bintan untuk turut membantu dalam upaya penanganan makanan dan minuman untuk korban bencana.
” Pemerintah Daerah Kabupaten Bintan akan segera mengambil langkah-langkah terkait penanganan musibah, segala bantuan akan kita upayakan. Pemerintah Daerah juga merencanakan akan menggelar Malam Amal pada tanggal 18 Agustus 2016 ini , untuk itu mari kita sukses kan Malam Amal tersebut demi meringankan duka korban bencana baik di Tanjung Uban Kecamatan Bintan Utara maupun di Kijang Kecamatan Bintan Timur ” tukasnya. (jo)