BATAM,mediatrias.com-Semakin pesatnya pertambahan penduduk Kota Batam, maka dari itu OB/ BP Batam bersama dengan pemerintah Kota Batam terus berupaya mencarikan solusi untuk pemukiman Penduduk.
Kelurahan Kabil di Kecamatan Nongsa adalah salah satu lokasi pemukiman KSB ( Kavling Siap Bangun ) yang di persiapkan BP Batam untuk mengatasi pesatnya pertumbuhan penduduk.
Maka sejak di bukanya kesepakatan bersama antara pemko Batam dan BP Batam (KSB) tersebut untuk Kelurahan Kabil hingga 2016, penduduk nya sudah mencapai lebih kurang 21.000 jiwa ( menurut data pemilih kelurahan Kabil).
Sehingga Pemukiman yang pesat tentunya di iringi dengan fasilitas – fasilitas penunjang kehidupan di lokasi tersebut.Salah satu yang sangat di butuhkan masyarakat yang padat penduduk adalah Pendidikan. Ini adalah tanggung jawab pemerintah dalam meningkatkan mutu pendidikan, namun kepedulian dan peran serta masyarakat juga di butuhkan agar pelaksanaannya segera dapat terwujud.
Hal ini juga tertuang dalam UU Pendidikan bahwa Pendidikan adalah tanggung jawab bersama.
Berawal dari Musrembang tingkat Kelurahan Kabil tahun 2014, di kelurahan Kabil kecamatan Nongsa, Batam. Dalam pembahasan musrembang tersebut yang paling menjadi prioritas bagi seluruh RT, RW dan LPM di Kelurahan Kabil adalah mendirikan Gedung Sekolah Menengah Atas ( SMA ).
Dimana pengajuan dan pelaksanaan untuk mendapatkan gedung tersebut di sepakati menjadi program LPM Kelurahan Kabil. Dan ketika musrembang tahun 2014 hal ini belum masuk kepada pembahasan. Namun untuk tahun depan kembali akan di ajukan menjadi prioritas masyarakat Kelurahan Kabil.
Dalam acara musrembang ketika itu dihadiri oleh Bapak Rudi, SE ,saat itu menjabat sebagai Wakil Walikota Batam serta Anggota dewan M. Yunus, Spi dan Bobi Alexander Siregar serta dinas Pendidikan dan istansi yang terkait.
Merasa ada Kekecewaan ketika itu tidak melibatkan RT, RW dan LPM dalam penetapan pembangunan gedung sekolah yaitu SMA dan menjadi perdebatan seru, sehingga di bentuklah tim untuk perjuangan masyarakat tersebut.
Edisi I
Reporter : (gp)
Editor :zulham
.